Sorong – Senin, 26 Juni 2023 Pukul 15.00 WIT s.d. 17.00 WIT Kantor Imigrasi Kelas II TPI Sorong melaksanakan kegiatan In House Training dalam rangka meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia dalam hal Pelayanan Prima.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan wawasan pegawai dalam hal Hospitality Values dan dihadiri oleh seluruh pegawai baik pegawai negeri sipil maupun PPNPN.
Kegiatan diawali dengan sambutan dari Kepala Sub Bagian Tata Usaha Anthonius Dari Padua Rumung Lela yang menyampaikan apresiasi kepada seluruh pegawai yang hadir pada kegiatan Hospitality Training. Dan juga menyambut narasumber dari Hotel Aston Sorong.
Kegiatan Hospitality langsung diberikan oleh narasumber yang telah diundang yaitu Marketing Communication Hotel Aston Sorong Abdul Azis Munawir yang menyampaikan terkait
– apa itu Hospitality dan nilai-nilainya yaitu Integrity, Enthusiasm, Excelence, Ownership dan Compassion.
– Aspek penting dalam memberikan pelayanan seperti kemampuan beradaptasi, empati, kreatifitas dan kejelasan.
– Asas-asas dalam pelayanan publik.
– Teknik berkomunikasi yang baik.
Sekian laporan kegiatan In House Training yang telah dilaksanakan.