Kota Sorong –Kantor Imigrasi Kelas II TPI Sorong mengadakan pelayanan Eazy Passport di Kampus Politeknik Pelayaran Sorong. Sabtu (08/06/2024). Kegiatan ini bertujuan untuk memudahkan masyarakat dalam mengurus paspor tanpa harus datang langsung ke kantor imigrasi.
Pelayanan yang dilaksanakan oleh petugas dari Kantor Imigrasi Kelas II TPI Sorong ini mendapat sambutan positif dari taruna dan taruni Politeknik Pelayaran Sorong. Sebanyak 80 orang dilayani dalam kegiatan ini. Proses pendaftaran hingga pengambilan foto dan sidik jari dilakukan dengan cepat dan efisien, memastikan bahwa setiap pemohon mendapatkan pelayanan yang optimal.
Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Sorong, Ferdy Maulana, menyampaikan bahwa kegiatan Pelayanan Eazy Passport ini merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat dan meningkatkan kemudahan dalam proses pembuatan paspor. “Kami berharap dengan adanya layanan seperti ini, masyarakat dapat lebih mudah dalam mengurus paspor dan tidak terhalang oleh jarak atau waktu,” ujarnya.
Para pemohon yang hadir dalam kegiatan tersebut merasa sangat terbantu dengan adanya layanan ini. Salah satu taruna, mengungkapkan rasa terima kasihnya. “Ini sangat memudahkan kami, terutama yang sibuk dengan jadwal kuliah. Pelayanannya cepat dan petugasnya sangat membantu,” katanya.
Kegiatan Pelayanan Eazy Passport di Kampus Politeknik Pelayaran Sorong ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi instansi lain dalam menyediakan layanan yang mendekatkan pelayanan publik kepada masyarakat. Kantor Imigrasi Kelas II TPI Sorong berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanannya demi kenyamanan dan kepuasan masyarakat.