Surabaya – Sabtu, 06 Mei 2023 Kantor Imigrasi Kelas II TPI Sorong mengikuti Pelatihan Public Speaking dan Table Manner Gelombang III (Kelas I) Tahun 2023 yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Imigrasi selama 5 (lima) hari dimulai pada tanggal 02 Mei 2023 s.d. 06 Mei 2023.
Adapun pegawai Kantor Imigrasi Kelas II TPI Sorong yang ditunjuk untuk mengikuti kegiatan tersebut sesuai dengan Surat Sekretaris Direktorat Jenderal Imigrasi Nomor IMI.1-KP.06.02-416 yaitu atas nama Awaludin Jamil selaku Analis Keimigrasian Ahli Pertama pada Seksi Teknologi Informasi dan Komunikasi Keimigrasian.
Dalam acara pembukaan kegiatan, Kepala Bagian Kepegawaian Direktorat Jenderal Imigrasi Muhammad Akram dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan pelatihan ini merupakan kegiatan tahunan Direktorat Jenderal Imigrasi dan dari 20 orang peserta ini merupakan peserta yang terpilih dari sekitar 600 orang yang diusulkan. Semoga pelatihan ini dapat bermanfaat dan peserta bisa berkontribusi untuk UPT nya masing-masing.
Pelaksanaan kegiatan Pelatihan Public Speaking dan Table Manner difasilitasi oleh TALKINC dengan 3 orang Fasilitator Profesional yaitu Kamidia Radisti, Wahyu Winoho dan Lala Tangkudung.
Kemudian acara dilanjutkan dengan fasilitator Lala Tangkudung yang menjelaskan 2 sesi yaitu terkait:
a. Boosting Confidence yang melatih bagaimana kita bisa memahami diri sendiri dan oramg lain;
b. Understanding People yang menjelaskan teknik dalam memahami lawan bicara kita yang sesuai dengan karakteristik tiap orang seperti Plegmatis, Melankonis, Sanguitis dan Kolaris;
Pada hari Kamis, 04 Mei 2023 dengan fasilitator Wahyu Wiwoho yang melatih para peserta tentang:
a. Business Etiquette Communication yang mempelajari bagaimana etika dalam menyapa, berbicara tatap langsung, rapat, rapat daring, dsb;
b. Table manner melatih para peserta cara bersikap dalam jamuan makan bersifat formal bisnis;
c. Excellent Public Speaking yaitu pemberian pelatihan dasar cara berkomunikasi yang baik dari segi pemilihan kata, suara dan juga visual;
Pada hari Jumat, 05 Mei 2023 dengan Fasilitator Kamidia Radisti dilaksanakan pelatihan sebagai berikut:
a. Impactful Presentation yang melatih para peserta dalam membuat presentasi yang sangat baik dengan 3 Key Point yaitu Manner, Respect dan Courtery serta tidak melupakan 3 elemen penting dalam presentasi Presenter, Tools dan Audience. Adapun stuktur terpenting dalam presentasi yakni Opening, Content dan Closing;
b. Presentation Coaching merupakan sesi pelatihan langsung dengan praktek dalam melakukan presentasi dengan topik tugas dan fungsi tiap peserta serta dilakukan penilaian oleh Fasilitator;
Pada akhir sesi Presentation Coaching dilakukan evaluasi terhadap 20 orang peserta yang telah melakukan presentasi dan terdapat 5 orang peserta pilihan dengan kriteria masing-masing. Kantor Imigrasi Sorong termasuk dalam 5 pilihan Fasilitator karena mampu melakukan presentasi dengan pembawaan yang tenang dan body language yang baik.